Pembelajaran yang Mengasyikan Lewat “Outing Class “
oleh Harry Suswiyanto
Melatih kerja otak kiri dan kana yang memliki kemampuan berbeda secara bersamaan, banyak orang berpendapat bahwa “ orang-orang dengan otak kiri yang lebih dominan katanya pintar matematika, sementara otak kanan unggul dalam kreativitas”. Bagaimana jika kemampuan otak kiri dan kanan seimbang???
Melatih berfikir dalam lima hal, pertama seorang siswa harus berfikir mengenal siap dirinya dan potensinya sehingga ia mampu mengenali kekurangan diri lalu memperbaikinya dan menempatkan dirinya secara optimal.
Kedua, ia dilatih untuk mengenali situasi lingkungannya sehingga bisa mendapatkan manfaat lingkungaanya, jangan sampai kita begitu mengenal sejarah-sejarah negara lain akan tetapi kita seperti terasing dengan lingkungan kita sendiri yang justru sudah semestinya kita harus mempelajari, merawat, dan menjaganya.
Ketiga, ia dilatih bagaimana membuat perencanaan. Plan your work and work your plan ( rencanakan kerjamu dan kerjakan rencanamu). Pada hal ini kita harus mempunyai motivasi “gagal dalam merencanakan berarti merencanakan gagal”. Terlihat mudah seperti kalimatnya, akan tetapi justru ini adalah dasar dari setiap pembelajaran dalam hal apapun, karena kita harus memiliki standar agar dalam melakukan setiap kegiatan mendekati kesuksesan.
Keempat, mereka dilatih untuk mengevaluasi setiap tugasnya, misalnya dalam kegiatan kali ini. Setelah kegiatan outing class ini berakhir, evaluasi kegiattan pembelajaran dan juga target hasil kedepan.
Kelima, membentuk karakter SDM ( sumber daya siswa ) yang baik secara spiritual dan skill.
Lima hal ini lah yang mendasari kegiatan-kegiatan yang baru-baru ini dilaksanakan oleh siswa-siswi SMK Al-Mu’min Muhammadiyah Tembarak Temanggung, lewat pembelajaran diluar kelas atau “Outing Class Sejarah yang diampu oleh Ustad Ahmad Arqom,S.Psi proses pembelajaran yang memang tak hanya selalu diruang kelas, tujuannya agar siswa bisa lebih dalam mengenal, memahami sejarah dilingkungan sekitarnya dan juga memberikan ruang kreatifitas lebih kepada siswa-sisiwi aga mampu berkerja sama dalam kelompok.
Rabu, 28 maret 2018 berlokasi di Situs Liyangan Dsn. Purbosari Ds. Ngadirejo kabupaten Temanggung, kali ini siswa-siswi diberikan tugas untuk mencari informasi tentang Situs Liyangan dan kemudian mempresentasikannya langsung dilokasi dan dibuat sebuah VLOG ( video long ) sebagai tugas akhir dalam kegiatan tersebut.
Pembelajaran yang asik….